Senin, 10 Maret 2014

LANGKAH KAKI KECILKU

MASIH ADA CAHAYA

Pilar-pilar kecil tersenyum ramah dalam kebersamaan menyangga beban berat dengan penuh ikhlas, sepertinya mereka ingin menyapa kita, "Jadikanlah aku sebagai pelengkap ibadahmu, berdzikirlah setiap waktu dan aku akan menyejukkan hatimu dari panasnya sengatan mentari, ijinkan aku menyelimutimu dari dinginnya kebisuan malam yang siap membekukan setiap apa saja yang dijumpai."

Jujur,setiap kali kunyatakan kepasrahanku, Setiap kali itu juga serasa Engkau makin memahami setiap munajatku.Terimalah rasa syukur hamba ini ya Alloh....

Engkaulah yang ku yakini telah membimbing langsung setiap kali kaki kecilku ingin melangkah. Padahal aku taktahu arah yang pasti. Terkadang sampai jiwaku tergetarkan tanpa ku mengerti. Yang ku imani bahwa kuasa-Mu memang di atas segala yang ada.

Kebahagiaan demi kebahagiaan seolah datang silih berganti, mewarnai perjalanan hidupku. Ku ingin selalu menjaga suasana hati agar tak pernah merasa lebih dari sekedar hamba. Dalam jiwaku yang terpikirkan hanya mengharap ridho-Mu. Maha benar Engkau dengan segala firman-Mu.